Home Nasional Sekjen Parpol Pendukung Jokowi-Ma’ruf Akan Nobar Debat Perdana Capres

Sekjen Parpol Pendukung Jokowi-Ma’ruf Akan Nobar Debat Perdana Capres

0
SHARE
Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Hasto Kristiyanto memberikan keterangan di Posko Cemara, Jakarta, Minggu (30/12). Dalam keteranganya Hasto menjelaskan isu-isu dan refleksi akhir tahun 2018.

Matanurani, Jakarta – Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, seluruh Sekjen Parpol pendukung Jokowi-Ma’ruf tidak akan hadir di Hotel Bidakara yang menjadi lokasi debat perdana capres cawapres. Hanya para Ketua Umum Parpol yang akan hadir di arena debat.

“Kami mau berkumpul di Rumah Aspirasi, termasuk para sekjen juga akan hadir. Jadi kami para sekjen pun akan ngumpul bareng untuk menyaksikan debat dari luar, sehingga kita akan memberikan dukungan dari situ,” ucap Hasto, Kamis (17/1) pagi.

Dia menegaskan, pihaknya berkumpul untuk nonton bareng bersama yang lainnya, yaitu para pendukung serta relawan.

“Nonton bareng, memberikan dukungan. Para Sekjen pun akan ngumpul bareng menyaksikan dari luar,” ungkap Hasto.

Dia pun menyindir kubu Prabowo-Sandiaga yang menurutnya belum siap menghadapi debat.

“Enggak tahu dari pihak sana mau ikut kami atau tidak. Dan kami sediakan makanan nusantara. Kami juga akan melakukan parodi pidato kebangsaan. Gayanya berbeda dan tidak ada teleprompter,” pungkas Hasto.(Lip).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here