Home Nasional Dewan Pers Ajak Wartawan Meliput Pekan Pentas Seni Teater Tradisi Indonesia

Dewan Pers Ajak Wartawan Meliput Pekan Pentas Seni Teater Tradisi Indonesia

0
SHARE

Matanurani, Jakarta – Menyambut ulang tahun ke-50 Taman Ismail Marzuki.
Dewan Pers Indonesia mendukung penuh Pekan Pentas Seni Teater Tradisi Indonesia yang akan digelar 7-11 November 2018.

Sebanyak 25 karya seni teater yang aktif dan rutin berlatih di TIM akan dipertunjukkan dalam pekan pentas yang mengusung tema ‘Seni Bersama-Bersama Seni’ itu.

“Saya mewakili Dewan Pers mendukung, ini adalah upaya luhur dari teman-teman dari Yayasan Rumpun Nusa Selaras,” ujar Ketua Dewan Pers Yosep Adi Peasetyo dalam konferensi pers di Gedung Pers, Jakarta Pusat, Selasa (30/10).

Karya seni tradisional dari beberapa sanggar tari terkenal seperti Tari dan Topeng Betawi, Teater anak-anak Tanah Air, Lenong Abang None, Ketoprak Tobong, Ludruk Genaro Ngalam, Tari Bali, dan lain-lain juga ikut menyemarakkan pentas ini.

Tidak hanya itu, selama lima hari berturut-turut selama penyelenggaraan Pekan Pentas Seni Teater Tradisi Indonesia, masyarakat akan dihibur deretan musisi kenamaan mulai Kunto Aji, Maliq & d’Essential, dan Gugun Blues Shelter. Warga yang ingin menyaksikan tidak dipungut biaya alias gratis.

“Acara-acara ini dilakukan lima hari dan karena acara ini gratis ajak teman-teman media ke sana buat liputannya, terkait 50 tahun jejak tradisional teater Indonesia,” seru Yosep, mengakhiri.(Rmo).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here