Matanurani, Jakarta – Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang (OSO) menyatakan partainya mendukung calon presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo. Nama Ganjar resmi menjadi capres setelah Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkannya sebagai capres.
“Partai Hanura menyatakan dukungan kepada Pak Ganjar Pranowo sebagai capres,” ujar OSO di kediamannya di Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu, (22/4).
OSO mengatakan alasannya memilih Ganjar salah satunya karena yakin dapat meneruskan program kerja Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Oleh karena itu, OSO yakin Ganjar menjadi satu-satunya sosok bisa meneruskan kinerja Jokowi.(Tem).