Home News OSO: Parpol Pendukung Jokowi Sah-sah Saja Ajukan Cawapres

OSO: Parpol Pendukung Jokowi Sah-sah Saja Ajukan Cawapres

0
SHARE

Matanurani, Jakarta – Saat ini sudah ada dua partai politik yang terang-terangan mendeklarasikan kader terbaiknya menjadi calon wakil presiden pada Pilpres 2019.

Ketua Umum DPP Partai Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menilai hal tersebut sah-sah saja.

OSO mengatakan setiap parpol berhak untuk mengajukan cawapres untuk mendampingi petahana Presiden Joko Widodo pada pilpres mendatang meskipun pada akhirnya akan dirembug bersama.

“Itu sah-sah aja, Cak imin, Hanura, PDIP, bahkan PAN pun ya juga akan mencalonkan itu juga sah-sah aja. Nanti dibicarakan dalam koalisi jadi setiap partai berhak mencalonkan partainya dari calon wakil karena mereka kan sudah mencalonkan Jokowi sebagai Presiden nah masalah wakilnya mari kita bicarakan bersama,” ujarnya di Gedung Parlemen, Jakarta, Senin (26/2)

OSO yang menjabat sebagai ketua DPD RI itu juga menilai bahwa kabar di internal PDI-P yang melirik nama Puan Maharani dan Moeldoko sebagai calon wakil presiden juga merupakan hal yang wajar.

“Sah-sah aja, sah-sah aja kalau setiap partai mengusulkan calon-calonnya itu sah-sah aja. Jangan terus kita bilang enggak boleh ya kan,” tukasnya.(Rmo).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here