Home Nasional Jangan Hanya Jadi Pasar! Indonesia Harus Antisipasi Perkembangan Teknologi

Jangan Hanya Jadi Pasar! Indonesia Harus Antisipasi Perkembangan Teknologi

0
SHARE

Matanurani, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini meresmikan pembukaan rapat kerja nasional (Rakernas) ke-X Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) dan APKASI Otonomi Expo Tahun 2017. Rakernas ini diadakan di Jakarta Convention Center (JCC).

Dalam kesempatan ini, Jokowi banyak bercerita tentang perubahan dunia yang amat cepat. Utamanya pada sektor teknologi.

Baca juga: Jokowi Buka Otonomi Expo 2017

“Kita harus mulai menyadari dan bukan hanya sadar saja. Tetapi harus bergerak cepat mengikuti perubahan-perubahan dunia yang begitu sangat cepatnya berubah. Kecepatannya betul-betul di luar kita lihat, baik dalam berita maupun di media sosial. Perubahan nyata itu betul-betul sangat cepat sekali,” kata Jokowi di JCC, Jakarta, Rabu (19/7).

Menurut Jokowi, Indonesia akan ditinggal jika tak mengikuti perubahan ini. Sebab, teknologi telah berkembang dengan amat cepat.

“Coba kita lihat kita baru banyak tahu mengenai internet, tiba-tiba berubah ke mobile internet. Mobile internet kita baru tahu, apa toh isinya, sudah berubah lagi ke artificial intelligence. Coba dilihat di Google. Bagaimana kita sekarang bisa bertanya ke mereka, juga Amazon, tanya ke Alexa, kita bisa bertanya,” ujarnya.

Untuk itu, perubahan harus diantisipasi oleh pemerintah. Tak hanya pemerintah pusat, namun juga pemerintah daerah. Pemerintah pun dapat belajar dari pesatnya perkembangan teknologi di berbagai negara.

“Coba tunjukkan di mana ada restoran Padang misalnya. Dia jawab langsung, Anda bisa datang ke sini, ke sini, ke sini. Tanya lagi ke Alexa, di mana saya bisa menginap di hotel bintang lima, dia akan jawab di sini, di sini, di sini, sudah pasti loh. Perubahan-perubahan seperti ini kalau enggak kita antisipasi, kita akan ditinggal,” tuturnya.

Pada kesempatan ini, Jokowi mencontohkan perkembangan teknologi di berbagai negara. Hal inilah yang harus menjadi cambuk bagi pemerintah untuk terus mengembangkan teknologi di berbagai sektor.

“Marilah kita bicara mengenai Elon Musk yang sudah saya sampaikan di mana-mana, bicara mengenai Hyperloop. Memindahkan orang dari satu tempat ke tempat lain dengan begitu sangat cepatnya. Lewat kendaraan dan terowongan khusus. Bagaimana dia bicara mengenai Space-X, mengelola ruang angkasa. Bagaimana dia berbicara mengenai mobil fantastik masa depan Tesla. Perubahan-perubahan seperti ini harus kita lihat kalau kita tidak ingin ditinggal. Kita harus mempersiapkan diri betul-betul untuk perubahan yang begitu sangat cepat,” jelasnya.

Jokowi juga mencontohkan adanya perubahan terhadap pembayaran yang saat ini hanya mengandalkan transfer. Uang tunai pun tak lagi begitu dibutuhkan pada era modern saat ini.

“Dalam pembayaran, kita kenal cash, kartu kredit, tapi sudah berubah lagi ke Paypal. Paypal kita belum tahu, sekarang sudah masuk lagi ke Ali Pay. Ini akan datang ke negara kita. Kalau kita tidak antisipasi, kita hanya akan dijadikan pasar dan tidak mendapatkan keuntungan apa-apa dari perubahan-perubahan ini. Inilah tugas negara, pemerintah, pemerintah daerah untuk mempersiapkan SDM-SDM dalam rangka mengantisipasi perubahan-perubahan yang ada di dunia,” tutupnya. (Oke).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here