Home News Jalin Sinergitas dan Silahturahmi, Kapolres Karimum Sambangi Kantor PN Karimun

Jalin Sinergitas dan Silahturahmi, Kapolres Karimum Sambangi Kantor PN Karimun

0
SHARE

Matanurani, Jakarta – Kepala Kepolisian Resort Karimun AKBP Ryky W. Muharam S.H., S.I.K hari ini, Kamis (9/2) melakukan kunjungan kerja ke Kantor Pengadilan Negeri Karimun.

Dalam kunjungan kerja tersebut, Kapolres Karimun didampingi Waka Polres Karimun bersama PJU Polres Karimun, dan disambut langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun, Yola Ramenossa Ketaren SH. Mh di ruang kerjanya.

Dalam kunjungan tersebut Kapolres  Karimun AKBP Ryky W. Muharam S.H., S.I.K menyampaikan kunjungannya ke kantor pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun untuk memperkenalkan diri sebagai Kapolres Karimun yang baru dan sekaligus memperat kerja sama yang terjalin selama ini antara Kepolisian Resor Karimun dan Pengadilan Negeri Tanjung Balai Karimun.

Kunjungan ini dalam rangka menjalin hubungan silahturahmi untuk bersinergi serta menjalin kerjasama terkait penegakan hukum, antara institusi Polri dengan Pengadilan Negeri Karimun khususnya dalam bidang penegakan hukum diwilayah Kabuoaten Karimun.

“Semoga dengan silahturahmi ini Polres Karimun dan Pengadilan Negeri Karimun semakin bersinergi dengan baik dalam menjalankan fungsi penegakan hukum sehingga mewujudkan Kabupaten Karimun yang aman, tertib dan kondusif,” pungkasnya. (The).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here