Matanurani, Jakarta – Bersamaan dengan peresmian Bandara Silangit di Tapanuli Utara sebagai bandara internasional, maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. resmi membuka rute Silangit-Singapura.
Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Pahala N Mansury mengatakan penerbangan Silangit-Singapura akan resmi dimulai 28 Oktober 2017.
Penerbangan ini menggunakan pesawat Bombardier CRJ 1000 yang berkapasitas 96 orang.
Hal ini merupakan upaya maskapai berkode GIAA untuk mendukung upaya dan komitmen pemerintah dalam mengembangkan potensi Danau Toba sebagai destinasi pariwisata internasional.
Tak hanya itu, pembukaan rute ini dilakukan karena Garuda Indonesia ingin mengembangkan jaringan penerbangan dan meningkatkan konektivitas antar wilayah dengan potensi pariwisata dan perekonomian yang menjanjikan. Apalagi, akses langsung penerbangan dari Singapura yang dikenal sebagai salah satu pusat perekonomian tersibuk di Asia Tenggara.
“Kami harapkan bisa meningkatkan kontribusi Garuda terhadap peningkatan wisata dan pertumbuhan ekonomi Silangit dan sekitarnya sebagai destinasi pariwisata internasional,” ujarnya melalui siaran pers, Rabu (18/10).
Sejak Maret 2016 lalu, Garuda Indonesia telah mengoperasikan penerbangan langsung Jakarta – Silangit yang dilayani dengan pesawat Bombardier CRJ 1000 satu kali setiap harinya.(Smn).