Matanurani, Jakarta – Cawapres Ma’ruf Amin menyebut rencana program dana abadi kebudayaan. Dana ini dimanfaaatkan agar pengembangan kebudayaan bisa optimal.
“Selain itu juga selain anggaran yang tersedia, bahwasanya kita akan menyiapkan dana abadi kebudayaan supaya kebudaayaan makin berekembang. Selain dana abadi pendidikan, dana abadi riset dan kebudayaan ini juga untuk mengembangkan kebudayaan,” ujar Ma’ruf Amin dalam debat cawapres di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3).
Pengembangan kebudayaan disebut Ma’ruf juga sudah ditunjukkan lewat Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). Lewat Bekraf, kebudayaan Indonesia disebut Ma’ruf makin berkembang.
“Sekarang Bekraf, dengan Bekraf kita akan mengembangkan kebudayaan dan festival kebudayaan di berbagai negara, ini cita-cita besar,” sambungnya.
Ma’ruf menegaskan kunci pengembangan kebudayaan dengan program berkesinambungan. “Akan kita lakukan konservasi budaya, pelestarian budaya, dan kita akan melakukan globalisasi budaya ke dunia luar supaya lebih terkenal lebih berkembang,” kata Ma’ruf.(Det).