Home Nasional HUT ke-12 Hanura Bersama 1.300 Anak Yatim, Ini Pesan OSO

HUT ke-12 Hanura Bersama 1.300 Anak Yatim, Ini Pesan OSO

0
SHARE

Matanurani, Jakarta – Partai Hanura merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-12 di Jalan Karang Asem, Jakarta Selatan, Jumat (21/12). Sebanyak, 1.300 anak yatim, orang jompo dan duafa ikut memeriahkan partai besutan Wiranto itu.

Terlihat pula dalam acar tersebut, Sekretaris Jenderal (Sekjen), Harry Lontung Siregar, Bendahara, Zulnahar Usman serta pimpinan DPP dan DPD Hanura seluruh Indonesia.

“Kita berbagi rasa dengan anak-anak yatim piatu dengan keluarga duafa, anda liat ada anak kecil orang tua jompo dan mereka sudah kurang diperhatikan,” ungkap Oesman Sapta (OSO), Ketua Umum Partai Hanura kepada wartawan.

Menurut OSO, dari pada perayaan dilakukan secara meriah, lebih baik konsentrasi dengan doa para anak yatim, orang jompo dan duafa untuk menyentuh semua rakyat Indonesia.

“Saya juga perintahkan DPD Partai Hanura seluruh Indonesia untuk melakukan pertemuan kepada anak yatim piatu dan kaum duafa di daerah masing- masing,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, OSO juga berpesan untuk menyatukan bangsa ini tanpa ada mengkotak-kotakkan apalagi dengan fitnah serta membuktikan kerja nyata yang telah dilakukan oleh semua pihak harus diakui dengan tulus dan ikhlas.

“Jadi jangan ada dusta, hoax. Karena, hoax itu memperindah rakyat. Hoax itu membuat rakyat tidak berpikir karena hoax itu membuat suasana tidak disukai rakyat,” tuturnya. (Ind).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here